Thursday, December 7, 2017

Profil Mayora


PT Mayora Indah Tbk adalah perusahan konsumer (FMCG) yang fokus pada produk produk makanan dan minuman. 

Kode Saham                 IDX: MYOR
Industri/jasa                  Produk makanan minuman olahan
Pendiri                          Ahmad Prawirawidjaja Jakarta 1977

Kantor pusat                 Kantor Pusat Jakarta

Profil dan sejarah
Banyak perusahan FMCG dari Indonesia yang telah mampu mengharumkan nama bumi pertiwi ke dunia International. Salah satunya adalah PT.Mayora Indah Tbk. Perusahaan yang terkenal dengan biskuit Roma nya ini telah berdiri dari tahun 1977 dan telah tercatat di bursa efek Jakarta sejak 4 juli 1990 dengan kode: MYOR
Mayora Head Quarter


Visi dan Keunggulan Kompetitif
Mayora memiliki visi untuk menjadi produsen makanan dan minuman yang berkualitas dan terpercaya di mata konsumen domestik maupun internasional dan menguasai pangsa pasar terbesar dalam kategori produk sejenis. Dari misi tersebut mayora selalu meluncurkan produk produk berkualitas yang mempu memenangi persaingan produk consumer goods. Salah satunya adalah permen kopiko, kopiko menjadi permen pertama yang memiliki rasa kopi. Selain itu ada the pucuk harum yang dengan strategi belanja iklan dan distribusi yang baik di pasaran telah mampu mengalahkan sosro selaku pemain di pasaran. Masih ada mie gelas, energen, kopiko 78, coki coki, astor dan super bubur yang merupakan produk produk inovatif hasil dari kerja keras perusahaan. Dengan strategi dan jaringannya bahkan mayora telah mampu bersaing di dunia internasional. Mayora sampai saat ini telah berhasil masuk di 80 negara. Bahakn performa penjualan produk yang diekspor lebih baik dari penjualan dalam negeri.

Produk
Produk Mayora

Mayora sendiri memiliki 6 divisi untuk produk produknya antara lain:
  1. Biskuit :Roma, Danisa, Royal Choice, Better, Muuch Better, Slai O’Lai, Sari Gandum, Sari Gandum Sandwich, Coffeejoy, Chees’kress
  2. Kembang Gula :Kopiko, Kopiko Milko, Kopiko Cappuccino, Kis, Tamarin, Juizy Milk
  3. Wafer:Beng Beng, Beng Beng Maxx, Astor, Astor Skinny Roll, Roma Wafer Coklat, Roma Zuperrr Keju
  4. Coklat : Choki-choki
  5. Kopi :Torabika Duo, Torabika Duo Susu,  Torabika Jahe Susu, Torabika Moka, Torabika 3 in One, Torabika Cappuccino, Kopiko Brown Coffee, Kopiko White Coffee, Kopiko White Mocca
  6. Nutrition : Energen Cereal, Energen Oatmilk, Energen Go Fruit
Dengan produk makann dan minuman tersebut semoga mayora suatu saat akan dapat disandingkan dengan perusahaan multinasional seperti Nestle dan Mondelez.
loading...

No comments:

Post a Comment